Jenewa - Seperti yang terjadi di arena pameran otomotif lain, kehadiran model cantik adalah sebuah keharusan. Pameran mobil pun jadi layaknya surga dengan bidadari yang bertebaran.Begitu pula di arena Geneva Auto Show 2010 yang dibuka untuk umum mulai tanggal 4-14 Maret 2010 ini. Ratusan wanita cantik tampak bertebaran di berbagai stand yang ada di pameran mobil bergengsi tersebut.
Hampir seluruh peserta yang berjumlah hingga 250 peserta dari 700 brand yang berasal dari 30 negara ikut memamerkan keseksian dan keramahan model mereka seraya merayu pengunjung untuk datang berkunjung ke stand yang mereka jaga.
Tampilan mereka pun beragam, mulai dari yang bergaya formal dengan blus hingga yang bergaya nyentrik dengan kostum layaknya seorang jagoan di komik.
Selain itu, para wanita penjaga stand ini juga datang dari berbagai etnis dan warna kulit. Bukan hanya sekedar cewek bule dengan rambut pirang saja yang ada di sana, wanita Afro-Amerika hingga Kaukasia juga tak ketinggalan.
Begitu pula dengan ukuran tubuh mereka. Mulai dari yang bertubuh kecil mungil hingga tinggi semampai mewarnai pameran mobil bergengsi di Eropa itu.
Tidak heran bila target 700.000 pengunjung pun diyakini panitia penyelenggara akan tercapai.
Karena selain menyuguhkan beragam inovasi dari pabrikan-pabrikan mobil yang ada dengan suguhan lebih dari 100 mobil baru, tidak di anyal, kehadiran wanita-wanita cantik yang selalu menebar senyum ini pun menjadi salah satu faktor dan daya tarik para pengunjung untuk datang ke sebuah pameran.
Comments :
0 komentar to “Seksy Sang Bidadari di Jenewa”
Posting Komentar